Untukmu lelaki, terlebih jika saat ini kamu sudah menyandang status “suami” maka benar-benar bijaklah kamu dalam menjaga tanggung jawabmu, bukan hanya perkara rutin menunaikan kewajibanmu memberi nafkah, tapi juga harus pandai menjaga hati.
intinya, kalau memang sudah ada istri dirumah jangan masih lirik sana-sini, jangan masih jelalatan menikmati keindahan wanita lain, apalagi sampai menyengaja menggodanya.
- Jagalah Tanggung Jawabmu Sebagai Suami, Sungguh Tugasmu Bukan Hanya Rutin Menafkahi, Tapi Pula Menjaga Hati dan Pikiran Dari Wanita Lain
Jagalah tanggung jawabmu sebagai seorang suami yang sudah Allah beri amanah sebagai seorang imam, jangan kotori gelar muliamu yang demikian dengan ketidak hati-hatianmu menjaga hati.
ingat dengan baik, wanitamu itu bukan hanya butuh nafkah dan perhatian, tapi dia juga butuh yang namanya kesetiaan dan kejujuran, maka benar-benar jagalah hai dan pikiranmu dari wanita lain.
- istrimu Adalah Amanah Bagimu, Maka Benar-benar Amanahlah Dalam Menjaga dan Menyayanginya
istrimu juga bukan hanya penyempurnamu, tapi dia adalah amanah terbaik dari Allah bagimu, maka benar-benar amanahlah dalam menjaga dan menyanginya dalam keadaan yang seperti apapun.
Kelak, kamu akan Allah pertanyakan dengan detail tanggung jawabmu dalam menjaganya, maka jangan sampai aduannya memberatkanmu masuk ke surga-Nya.
- Jagalah Pandanganmu Dari Wanita Lain yang Bukan Hak, Agar Sampai Kapanpun Kamu Selalu Mensyukuri Apa yang Kamu Miliki
Untuk itu jagalah pandanganmu dari menyenangi melihat keindahan wanita lain yang bukan hakmu, apalagi memang sengaja mendatangi wanita tersebut dengan godaan dan bualan yang menjijikkan.
Sungguh bila wanitamu tahu bahwa kamu demikian ketika jauh darinya, maka pasti dia akan kecewa dan sakit hatinya.
Oleh karenanya, bijaklah kamu dalam menjaga hati, agar sampai kapanpun kamu selalu mensyukuri apa yang memang sudah menjadi milikmu saat ini.
- Batasilah Pertemananmu Dengan Wanita Lain, Karena Jika Tidak Maka Besar Kemungkinan Kamu Akan Berpaling Dari istrimu
Batasilah dengan baik pertemananmu dengan wanita lain, batasilah membahas yang tidak penting dengan wanita yang bukan mahram, karena jika tidak maka besar kemungkinan kamu akan berpaling dari istrimu.
Mengapa? karena setan pasti akan selalu berusaha untuk mengodamu tanpa henti, dan na’udzubillahhi min dzalik jika akhirnya dia benar membuat rasa sayangmu berkurang kepada istrimu dan datang menemui wanita yang kamu anggap lebih baik.
- Tidak Ada yang Tahu Kapan Rasa Nyaman itu Akan Hadir Menyapa Hati, Maka Berhati-hatilah Dalam Menjaga Hati
Karena sungguh tidak ada yang tahu kapan rasa nyaman itu akan hadir menyapa hati, tidak ada yang tahu kapan hatimu akan luwes membanding-bandingkan, hingga akhirnya kamu mengeluh atas apa yang seharusnya kamu terima dengan ikhlas.
Maka dari itu, berhati-hatilah kamu dalam menjalin pertemanan dengan wanita lain, berhati-hatilah dalam menjaga hatimu, terlebih jika saat ini istrimu sudah benar-benar memberimu kepercayaan lebih kepadamu.